Rabu, 19 Maret 2014

Makanan berkhasiat untuk rambut sehat

Shampo dan conditioner aja mungkin belum cukup bagi Anda untuk mendapatkan mahkota kepala yang benar-benar sehat dan indah.  Jika Anda benar-benar ingin memperoleh rambut yang segar, sehat dan tampak berkilau, Anda patut memperhitungkan asupan gizi yang Anda peroleh. Artinya jangan terlalu terpaku dengan perawatan luar, namun mulailah dengan perawatan dari dalam melalui makanan bergizi.

Rambut kita tumbuh 1/4 hingga 1/2 inci setiap bulannya.  Untuk tumbuh normal, bahan dasar dari dari seluruh rambut baru, kulit, dan kuku adalah nutrisi yang kita makan.  ¨Jika kita makan makanan sehat, maka sel-sel tubuh Anda akan tumbuh lebih kuat dan sehat, baik di dalam maupun di luar .

jika Anda terlahir dengan rambut yang tipis tapi normal, Anda takkan pernah memperoleh rambut yang tebal, meski Anda sudah berupaya memakan apapun.  Tetapi dengan diet yang seimbang dan banyak mengandung protein perangsang pertumbuhan dan juga zat besi, mungkin perbedaan akan Anda dapatkan.

Berikut adalah makanan yang berkhasiat dan dapat dijadikan sebagai fondasi yang kuat bagi kesehatan rambut Anda :

1. Salmon
Salmon kaya akan asam lemak omega 3, yang juga merupakan sumber protein dengan kualitas tinggi, selain juga mengandung vitamin B12 dan zat besi.  Asam  lemak essensial omega 3 dibutuhkan untuk memperkuat kulit kepala. Kekurangan zat ini menyebabkan kulit kepala kering dan rambut mudah rontok.

 2. Sayuran Hijau Tua
Bayam, brokoli dan Swiss chard adalah sumber penting vitamin A dan C .   Tubuh Anda membutuhknya guna memproduksi sebum, sejenis minyak yang dihasilkan folikl rambut Anda yang juga merupakan conditioner alami bagi rambut Anda.

 3.  Kacang-kacangan
 Mengonsumsi kacang merah, kacang polong atau pun kacang lentil ternyata penting bagi kesehatan rambut. Kacang tak hanya menyediakan protein yang merangsang pertumbuhan rambut namun juga kaya akan zat besi, seng, dan biotin.  

 4.  Kacang tanah
Kacang tanah Brazil adalah salah satu sumber alami terbaik selenium, sejenis mineral yang penting untuk kesehatan kulit rambut.  Walnut mengandung asam linolenic alfa, omega 3 yang dapat memperbaiki kondisi rambut. 

 5. Daging unggas
Daging ayam dan kalkun ternyata memiliki protein yang berkualitas tinggi yang dapat membuat rambut Anda menjadi lebih sehat.  Daging unggas juga mengandung zat besi dengan kadar bioavailabiltas yang tinggi, yang berarti tubuh akan dengan mudah menyerap manfaatnya.

 6. Telur
Telur adalah salah satu sumber protein terbaik yang bisa Anda temukan.  Telur juga mengandung biotin dan vitamin B12  yang sangat penting sebagai nutrisi kecantikan.

 7. Gandum berserat tinggi
Biasakan Anda memakan produk gandum yang menyehatkan termasuk roti atau sereal karena makanan ini banyak mengandung seng, zat besi dan vitamin B.

 8.  Tiram
Tiram mungkin lebih dikenal reputsinya sebagai aphrodisiak, namun mereka juga ternyata dikenal bermanfaat bagi kesehatan rambut.  Kunci pentingnya adalah zat mineral seng yang berfungsi sebagai antioksidan  kuat.

 9. Produk susu rendah kadar lemak.
Produk-produk susu berkadar lemak rendah seperti susu kim atau yoghurt adalah sumber penting kalsium, salah satu mineral yang berguna bagi rambut.  Makanan ini juga mengandung kasein dan whey, dua protein berkualitas tinggi.  

 10.  Wortel
Jenis sayuran ini kaya akan vitamin A, yang  dapat membantu memperbaiki kesehatan kulit kepala bersama dengan penglihatan.  Sejak sehatnya kulit kepala merupakan faktor penting bagi rambut yang berkilau.

0 komentar:

Posting Komentar